Kata-kata Motivasi Cinta :

Selasa, 10 Mei 2011


Saat dimabuk cinta,
kita merasa bahwa insting kita
telah cukup untuk meyakini
bahwa dia adalah belahan jiwa
yang akan membahagiakan kita
sepanjang hidup.
Tapi, kemudian ternyata
bahwa tidak ada penipuan
yang lebih kejam daripada cinta
yang digunakan untuk menyadap
keuntungan sepihak.
Maka, berhati-hatilah
jika Anda sedang dimanjakan oleh cinta,
karena bahkan insting terbaik Anda,
akan mati rasa.

Sahabat bisa berubah
menjadi kekasih,
tapi berapa seringkah
kita melihat kekasih yang berpisah
dan menjadi sahabat?
Perpisahan dalam cinta
menorehkan luka dan
perasaan bersalah
pada masing-masing pihak,
karena gagal membuktikan
kepantasannya bagi cinta
yang indah dan langgeng,
yang biasanya diungkapkan
sebagai agresifitas,
agar mereka tak merasa sebagai
yang menggagalkan cinta.
Cinta, cantik dan pelik.
Berhati-hatilah dengan cinta
yang liar membara di awal pertemuan,
terutama yang meledak-ledak
dengan semangat untuk
mengabaikan kebaikan
dan menghalalkan yang tidak.
Cinta yang paling panas awalnya,
biasanya berakhir paling dingin.
Cinta yang hingar bingar pada awalnya,
biasanya berakhir dengan perpisahan
dalam kesepian yang pedih.
Jatuh cintalah,
tapi jangan pernah kehilangan
kemuliaan dirimu.
Berhati-hatilah dengan doa
agar diberikan jodoh yang
menerima Anda apa adanya.
Orang yang menerima pasangan
yang apa adanya adalah orang
yang juga apa adanya,
termasuk yang seadanya.
Berhati-hatilah juga
untuk minta segera menikah.
Jika kita belum pantas bagi
pasangan yang baik,
kita akan dinikahkan dengan
pasangan yang belum baik.
Jodoh itu di tangan kita.
Kita yang memilih,
Tuhan yang menyetujui.
Kita memulai semua ini
dengan jatuh cinta,
tapi kemudian lupa bahwa
kita harus meneruskan
rasa cinta itu dalam keikhlasan
untuk memuliakan satu sama lain.
Marilah kita sadari
bahwa keindahan hidup ini
sangat bergantung kepada
keindahan suasana hati kita,
pasangan hidup kita, dan
setiap anggota keluarga kita.
Marilah kita merayakan
kasih sayang dalam keluarga kita.
Bagi jiwa yang
sedang jatuh cinta,
tidak ada pemandangan
yang lebih melukai hati
dan menyadap kering
sari kehidupan dari hatinya,
kecuali menyaksikan
yang dicintainya
jatuh cinta
kepada orang lain.
Cinta harus memiliki.
Dan tidak ada
kekuatan kemanusiaan
yang lebih besar
daripada cinta.
Itu sebabnya,
tidak ada kepedihan
yang lebih pilu
daripada cinta
yang tak dapat memiliki
Seluruh alam menangis
bersamamu,
karena diabaikannya cinta
dan harapan tulusmu.
Dan engkau dibiarkan galau
dalam bimbang antara cinta
dan hakmu untuk hidup
sebagai jiwa mandiri yang berbahagia.
Sesungguhnya,
Engkau sedang menggunakan
rasa mulia yang namanya cinta itu,
sebagai kekuatan untuk
melemahkan dirimu sendiri.
Ingatlah,
Cinta bukanlah ijin untuk
merendahkan harga dirimu.
Kuatkanlah dirimu
Hampir semua wanita
jatuh cinta karena sang pria
banyak berbicara mengenai impian
dan rencana kebesaran masa depannya.
Tapi,
segera setelah mereka menikah
sang pria berhenti berbicara,
tenggelam dalam pikiran dan
kekhawatirannya sendiri
dan tak berupaya membesarkan
hati istrinya.
Maka,
mulailah bercerita lagi dengan ceria,
berbagilah mengenai rencana
pengindahan hidup Anda berdua.
Jatuhlah cinta lagi.
Cinta adalah campuran menggamangkan
antara kemuliaan dan kebinatangan.
Jika kebaikan berkuasa dalam cinta,
maka harapkanlah kehidupan
seindah surga yang akan dibangun
oleh cinta dan kesetiaan antara keduanya.
Tapi,
Jika keburukan yang memimpin,
maka bersiap-siaplah bagi kehidupan
yang pedih karena dikoyak oleh nafsu
dan dihinakankan oleh pengkhianatan.
Cinta tanpa kemuliaan, hanya akan menyiksa.
Mengapa?
Oh,
dia membuatmu jatuh cinta,
dan setelah leleh hatimu
dalam harapan indah bersamanya,
dengan santai dia mengabaikanmu
bak boneka perca yang usang dan lusuh.
Memang tak terperikan
pedihnya pengabaian oleh orang
yang kau cintai,
tapi bukankah ini sebuah berkah
bahwa dibukakan keasliannya
yang keji sekarang,
dan tidak nanti
saat engkau tak mungkin selamat
dari pengkhianatannya?
Bersyukurlah
Mungkin tidak ada cerita
anak manusia yang keindahannya
menembus abad-abad sejarah
seperti cerita mengenai cinta.
Jatuh cinta itu indah
tapi kenikmatannya tak bisa
menandingi kenikmatan dari derita cinta.
Hati tak pernah tersayat lebih dalam,
air mata tak pernah terperas lebih kering,
dan sukma tak pernah lebih dekat ke akhirat,
kecuali dalam kepiluan karena cinta.
Derita cinta, pilunya merasuk sukma.
Passion # 1
Kecintaan adalah kekuatan
yang melebih-lebihkan.
Jika kecintaanmu tidak mendorong
atau menarik mu untuk berlaku berlebihan,
perasaanmu itu bukanlah kecintaan.
Maka pastikanlah kecintaanmu
adalah kepada yang baik dan
untuk melakukan yang baik.
Berhati-hatilah,
karena kecintaan kepada yang buruk
akan membuat mu melakukan semua hal
yang memburukkan kualitas hidupmu sendiri.
Passion # 2
Kecintaan adalah perajut impianmu
yang sebetulnya.
Kecintaanmu kepada sesuatu yang baik
akan menciptakan bayangan-bayangan
dalam kesadaran dan tidurmu
mengenai bentuk-bentuk indahnya
di masa depan.
Jika engkau setia kepada kecintaanmu,
ia akan menunjukkan jalan-jalan untuk
sampai ke keindahan masa depanmu,
ia akan juga menjadi jalanmu,
dan ia akan memastikan
bahwa perjalananmu indah.
Passion # 3
Kecintaan adalah bayangan surga
dengan aroma bebungaan taman langit,
yang menjadi pelangi pengantar ke surga
bagi dia yang setia kepada kecintaannya
untuk menjadikan dirinya rahmat
bagi sesama dan alam.
Karena yang kau yakini
adalah rahmat bagi alam semesta,
hadiahkanlah hatimu sebagai
pembahagia keluarga dan sesamamu,
dan jadikanlah dirimu pemaju kebaikan
dan pencegah keburukan
Pak Mario
bagaimana sih caranya
mengetahui orang itu benar-benar
cinta kepada kita?
Sebetulnya
pada saat AWAL jatuh cinta,
semua cinta itu asli dan benar-benar cinta.
Masalahnya adalah
apakah cintanya tetap bertahan
setelah tahu bahwa yang dicintainya itu
sifatnya aneh, bicaranya norak,
mata duitan, dan pergaulannya
mengkhawatirkan.
Awal dari semua cinta itu asli,
yang bisa palsu adalah kelanjutannya
Sumber : http://kata-cinta.com/2011/02/kata-kata-motivasi-mario-teguh-di-golden-ways-motivasi-cinta.html/

0 komentar:

Posting Komentar